Senin, 04 Maret 2013

FB Scam Terbaru: Abaikan Pesan yang Mengaku dari Mark Zuckerberg


Penjahat cyber seakan tak kehilangan akal untuk lakukan aksinya. FB scam terbaru yang terdeteksi, menyerang pengguna via inbox message Facebook yang mengaku Mark Zuckerberg. Apa yang dilakukan ‘bos Facebook palsu’ ini pada penggunanya?

Berikut lansiran isi pesan tersebut yang dinukil dari situs Hoax-Slayer:
“Mark Zurckerberg,

Kepada pengguna Facebook, setelah melihat aktivitas terbaru Anda, terindikasi akun Anda melanggar kebijakan kami (TOS). Akun Anda akan dibekukan secara permanen.

Jika Anda merasa pemberitahuan ini adalah sebuah kesalahan, sila menverifikasi akun Anda di tautan dibawah ini. Langkah tersebut untuk memastikan Anda tak lakukan pelanggaran kebijakan.

Kami akan segera me-review aktivitas akun Anda dan memberikan pemberitahuan selanjutnya via email.

Lakukan langkah verifikasi dengan menklik tautan dibawah ini.

(tautan).”
Laman AllFacebook Senin (05/03/13) menulis jika tautan tersebut bilamana diklik akan mengakibatkan data informasi pengguna dikompromikan. Singkat kata, informasi login bisa tercuri. Ketika tautan tersebut diklik maka pengguna akan dibawa ke laman baru yang seolah-olah mirip Facebook Login. Di laman ini korban harus memasukkan nama pengguna dan kata sandi.

Jika memang pengguna melanggar TOS maka Facebook akan mengirimkan pemberitahuan resmi via email bukan lewat inbox message yang mengaku Mark Zuckerberg. Modus ini sejatinya cara lawas namun tetap harus diwaspadai.

Jika Anda menerima pemberitahuan apapun yang mengaku dari Facebook yang menyatakan jika akun Anda akan dihapus atau apapun itu, jangan diklik tautan yang ada. Jika terlanjur diklik, jangan login di laman apapun yang sedang dibuka (sidomi.com)



BACA JUGA ARTIKEL MENARIK LAINNYA:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Aprudin, S.Pd.I

Foto saya
Medan, Sumatera Utara, Indonesia
"Banggalah pada dirimu sendiri, Meski ada yang tak menyukai. Kadang mereka membenci karena Mereka tak mampu menjadi seperti dirimu, dan bersyukurlah karena orang yang selalu menemukan alasan untuk bersyukur adalah orang yang jauh lebih kuat dari pada orang yang selalu mencari alasan ‘tuk mengeluh". ""el éxito siempre estará con nosotros"