Kehamilan adalah suatu proses yang membuat perempuan mengalami berbagai
perubahan, karena itu ada beberapa pertanyaan yang umum diajukan oleh
ibu hamil. Apa saja itu?
Perubahan yang dialami oleh ibu hamil kadang membuatnya khawatir apakah kondisi tersebut normal atau tidak. Berikut ini beberapa pertanyaan yang biasa ditanyakan ibu hamil dan dijawab oleh ahli kesuburan Zita West, seperti dikutip dari Mirror.co.uk, Jumat (11/5/2012) yaitu:
1. Suami tidak suka menyentuh perut yang hamil, apakah ini normal?
Setiap laki-laki memiliki reaksi yang berbeda-beda terhadap istri yang sedang hamil. Beberapa suami kadang suka memegang perut dan merasakan tendangan bayi, sementara yang lainnya tidak. Tapi kondisi ini tak perlu dikhawatirkan karena masih terbilang normal.
2. Kaki terasa panas sepanjang waktu, bagaimana mengatasinya?
Selama kehamilan berlangsung sering terjadi masalah sirkulasi, aliran darah di sekitar daerah panggul yang menyebabkan rasa panas dan bengkak di kaki. Hal ini sangat umum terjadi dan bisa diatasi dengan memijat, refleksi atau merendam kaki. Tapi jika disertai rasa sakit sebaiknya konsultasikan dengan dokter.
3. Perut saya terus gatal, apa penyebabnya dan bagaimana menghentikannya?
Hal ini sangat umum terutama pada trimester ketiga, karena kulit semakin meregang dan menimbulkan ketidaknyaman. Cobalah memijatnya dengan krim dan minyak. Tapi jika gatalnya ekstrem periksakan ke dokter untuk melihat apakah ada peningkatan asam empedu dan memeriksa fungsi hati.
4. Saya merasa bayi bergerak hari ini, seperti apa rasanya?
Kebanyakan perempuan merasakan gerakan bayi di usia 18-21 minggu, tapi ada yang lebih cepat atau lambat. Rasanya seperti ada kupu-kupu kecil, tapi semakin lama gerakan atau tendangannya semakin pasti terasa.
5. Mengalami beberapa mimpi aneh, apakah ini efek hamil?
Banyak perempuan yang mimpi tentang memiliki anak ditrimester pertama, dan mimpi tentang persalinan saat trimester akhir. Meski bisa sangat mengganggu, tapi mimpi aneh ini tergolong normal.
6. Apakah perlu menggunakan sabuk pengaman?
Sabuk pengaman tentu saja perlu digunakan, tapi yang penting adalah meletakkan sabun pengaman ditempat ibu hamil merasa nyaman. Jika tidak nyaman cobalah membatasi jumlah waktu berada di dalam mobil.
7. Apakah tulang rusuk membesar selama hamil?
Hormon yang disebut relaxin akan dilepaskan dalam tubuh selama tahap akhir kehamilan untuk mempersiapkan tubuh dalam menghadapi persalinan. Kondisi ini akan membuat tulang rawan rileks terutama di sekitar panggul dan tulang rusuk, jadi tidak perlu khawatir.
8. Mengapa gusi berdarah dan gigi jadi sensitif?
Ini adalah efek samping yang sangat umum saat hamil, karena itu menjaga kebersihan gigi dan mulut menjadi sangat penting. Hal ini karena gusi berdarah bisa meningkatkan risiko infeksi dan menyebabkan respons inflamasi (peradangan).
Perubahan yang dialami oleh ibu hamil kadang membuatnya khawatir apakah kondisi tersebut normal atau tidak. Berikut ini beberapa pertanyaan yang biasa ditanyakan ibu hamil dan dijawab oleh ahli kesuburan Zita West, seperti dikutip dari Mirror.co.uk, Jumat (11/5/2012) yaitu:
1. Suami tidak suka menyentuh perut yang hamil, apakah ini normal?
Setiap laki-laki memiliki reaksi yang berbeda-beda terhadap istri yang sedang hamil. Beberapa suami kadang suka memegang perut dan merasakan tendangan bayi, sementara yang lainnya tidak. Tapi kondisi ini tak perlu dikhawatirkan karena masih terbilang normal.
2. Kaki terasa panas sepanjang waktu, bagaimana mengatasinya?
Selama kehamilan berlangsung sering terjadi masalah sirkulasi, aliran darah di sekitar daerah panggul yang menyebabkan rasa panas dan bengkak di kaki. Hal ini sangat umum terjadi dan bisa diatasi dengan memijat, refleksi atau merendam kaki. Tapi jika disertai rasa sakit sebaiknya konsultasikan dengan dokter.
3. Perut saya terus gatal, apa penyebabnya dan bagaimana menghentikannya?
Hal ini sangat umum terutama pada trimester ketiga, karena kulit semakin meregang dan menimbulkan ketidaknyaman. Cobalah memijatnya dengan krim dan minyak. Tapi jika gatalnya ekstrem periksakan ke dokter untuk melihat apakah ada peningkatan asam empedu dan memeriksa fungsi hati.
4. Saya merasa bayi bergerak hari ini, seperti apa rasanya?
Kebanyakan perempuan merasakan gerakan bayi di usia 18-21 minggu, tapi ada yang lebih cepat atau lambat. Rasanya seperti ada kupu-kupu kecil, tapi semakin lama gerakan atau tendangannya semakin pasti terasa.
5. Mengalami beberapa mimpi aneh, apakah ini efek hamil?
Banyak perempuan yang mimpi tentang memiliki anak ditrimester pertama, dan mimpi tentang persalinan saat trimester akhir. Meski bisa sangat mengganggu, tapi mimpi aneh ini tergolong normal.
6. Apakah perlu menggunakan sabuk pengaman?
Sabuk pengaman tentu saja perlu digunakan, tapi yang penting adalah meletakkan sabun pengaman ditempat ibu hamil merasa nyaman. Jika tidak nyaman cobalah membatasi jumlah waktu berada di dalam mobil.
7. Apakah tulang rusuk membesar selama hamil?
Hormon yang disebut relaxin akan dilepaskan dalam tubuh selama tahap akhir kehamilan untuk mempersiapkan tubuh dalam menghadapi persalinan. Kondisi ini akan membuat tulang rawan rileks terutama di sekitar panggul dan tulang rusuk, jadi tidak perlu khawatir.
8. Mengapa gusi berdarah dan gigi jadi sensitif?
Ini adalah efek samping yang sangat umum saat hamil, karena itu menjaga kebersihan gigi dan mulut menjadi sangat penting. Hal ini karena gusi berdarah bisa meningkatkan risiko infeksi dan menyebabkan respons inflamasi (peradangan).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar