Jumat, 19 Juli 2013

Perpustakaan Paling Modern di Dunia

Udah pernah pergi ke Amerika belum? Kalau Anda ke perpustakaan yang ada di Chicago Unversity mungkin akan tercengang dengan 2 hal, pertama gedungnya yang berbentuk sebuah kubah dan memanfaatkan 100% sinar matahari sebagai sumber penerangan.
Kedua, anda pasti bingung, kok yang katanya perpustakaan tapi Anda tidak bisa menemukan satu buku pun di perpustakaan ini.
http://asalasah.blogspot.com/


Disebut dengan Joe and Rika Mansueto Library, perpustakaan ini mungkin akan menjadi perpustakaan tercanggih saat ini karena semua koleksi buku mereka disimpan di dalam tanah. Sedangkan untuk meletakkan dan menaruh buku semuanya dikerjakan dengan komputer dan robot.

Tempat penyimpanan buku tersebut terletak di dalam tanah dengan tingggi ruangan setara dengan 5 lantai dan semua buku disimpan dalam rak raksasa. Totalnya ada sekitar 3,5 juta buku.

Semua buku disimpan dalam sebuah wadah yang bisa menyimpan 100 buku dan wadah tersebut (total 35.000 wadah) akan diletakkan di rak raksasa tersebut dimana sebuah robot akan mengambil dan meletakkan buku berdasarkan sistim barcode.

Untuk meminjam buku anda bisa melakukannya secara online melalui komputer dan buku akan keluar ke meja khusus dalam waktu sekitar 5 menit saja.

Cara ini tentu saja bukan hanya lebih mudah dalam hal meletakkan dan mengambil buku tetapi sekaligus bisa hemat ruang sehingga menurut si pembuat, gudang buku ini bisa menyimpan 7 kali lebih banyak dibandingkan perpustakaan dengan ukuran yang sama.

Keren? Tentu saja karena perpustakaan ini menghabiskan dana sekitar US$ 81 juta dollar (sekitar Rp. 800 milyar).

Ingin tahu kenapa nama perpustakaannya Joe and Rika Mansueto Library? Itu karena Joe Mansueto dan Rika Yoshida yang merupakan alumni dari Chicago University adalah yang menyumbang uang sebesar US$ 25 juta makanya untuk rasa "terima kasih", perpustakaan ini diberi nama dengan nama mereka.

 

Jinichi, Ninja Terakhir Yang Ada Di Dunia

http://asalasah.blogspot.com/Ditempatkan pada bingkai zaman ini, Jinichi Kawakami mungkin jadi sebuah anakronisme. Ia mewarisi keterampilan dari periode lima abad lalu, masa ketika nuklir dan Internet masih dianggap sebagai kemustahilan. Lelaki Jepang berusia 63 tahun itu pun berhenti sebagai teknisi dan memutuskan mengajar sejak satu dasawarsa silam.

"Jika saya mati," katanya, "seni bela diri ninjutsu akan mati bersama saya."

Jinichi adalah ketua klan Ban yang ke-21. Sejak tahun 2002, ia memutuskan menjadi pengajar ninjutsu, ilmu bela diri, strategi, taktik berperang dan bergerilya, serta spionase, yang dipraktikkan oleh shinobi (ninja) meski ia tahu abad ini tak lagi memberi ruang longgar bagi 'pendekar' sepertinya.

"Tak ada lagi ninja sejati," ujarnya. Di Jepang, Jinichi dianggap sebagai ninja terakhir. Mendapat pelatihan ninjutsu sejak usia 6 tahun, ilmu yang ia dapatkan langsung diturunkan oleh para ninja berpengaruh.

"Agaknya, saya disebut sebagai ninja terakhir karena tak ada orang lain yang memelajari ilmu itu langsung dari sumbernya seperti saya," ujarnya.

Menurutnya, para 'ninja' kini cuma ada dalam fiksi atau terlibat dalam unjuk keterampilan demi mempromosikan Iga, daerah yang terletak sekitar 350 km barat daya Tokyo. Dulunya, Iga adalah 'kampung' ninja.

Misteri ninja
Jinichi menyebut bahwa sejarah ninja diselubungi dengan misteri. "Ada beberapa gambar alat-alat yang mereka gunakan. Tapi kami tak pernah menemukan secara utuh," katanya.

Gelapnya informasi tentang hal-ihwal ninja disebabkan oleh tradisi yang mereka jaga: hanya menyampaikan pengetahuan secara lisan. "Kami tak pernah mengetahui elemen apa saja yang hilang dalam penyampaiannya," katanya.

Ketaklengkapan informasi itu membuat banyak keterampilan ninja yang masih terlihat hari-hari ini sulit diverifikasi. "Kami tak bisa lagi membunuh dengan racun. Meski kami bisa mengikuti petunjuk pembuatan racun, kami tak bisa mencobanya," ujarnya.

Jurus andalan
"Manusia takkan selamanya bisa waspada. Akan selalu ada saat ketika mereka lengah," kata Jinichi.Kekuatan fisik bukan senjata utama ninja. Tapi, bagaimana membuat sasaran menjadi lalai dengan keadaan sekeliling.

Bagi para jawara itu, mencari kelemahan musuh adalah titik perhatian utama. Kini, Kawakami, yang berguru ninjutsu kepada Masazo Ishida, mulai melakukan penelitian di Universitas Mie, tempat ia belajar sejarah ninja. Baginya, takkan ada ketua klan Ban ke-22. "Ninja tak lagi cocok bagi zaman ini," ujarnya. 
 

Nenek Yang Menikmati Internet Tercepat di Dunia

Sigbritt, Nenek Yang Mempunyai Koneksi Internet Tercepat Di Dunia 40 GB/S
Sigbritt, seorang nenek berumur 75 tahun asal Swedia memiliki koneksi internet pribadi yg berkecepatan 40 Gigabites/second, saat ini tercatat dalam sejarah IT merupakan koneksi internet tercepat di dunia.

Koneksi internet dirumah si nenek itu ribuan kali lipat lebih cepat dari rata2 koneksi internet di seluruh dunia, dia bisa mendownload HD DVD cuma butuh waktu 2 detik! dia juga bisa menonton secara langsung 1500 saluran HDTV secara realtime dan tanpa gangguan.

Nenek ini bukanlah nenek sembarangan, dia adalah ibu dari Peter Löthberg yang merupakan legenda internet Swedia, yang sekarang kerja di CISCO dialah yang men set-up koneksi dan komputer si nenek sehingga bisa secepat itu.

“Sebagai pemilik jaringan, kita mendorong operator untuk berinvestasi terhadap koneksi internet yang lebih cepat, lebih murah, berkapasitas tinggi dengan jarak yang tidak terbatas”. ujar Peter Löthberg seperti yang dituturkannya kepada The Local.


Rahasia dibalik koneksi super-cepat ini adalah tehnik modul terbaru yang memungkinkan transfer data secara langsung antar 2 router yang jaraknya terpisah sampai 2000 km tanpa transponder perantara.
 

Sahabat atau Pacar? Tandai Dari Sinyal Ini

Persahabatan yang erat antara pria dan wanita tak jarang berujung dengan kebingungan. Ada perhatian lebih yang ditunjukkan, namun masih belum bisa menerka apa maksud di balik hubungan tersebut. Jika Anda bingung dibuatnya, tandai saja lewat sinyal ini.

Cinta atau sahabat? Hal ini kerap menjadi tanya bagi pria dan wanita yang menjalin persahabatan. Kedekatan dan kemesraan yang hadir cenderung berada di area abu-abu atau tidak ada kejelasan. Perhatian dan kasih sayang antara sahabat pria dan wanita juga tak jarang disalahartikan. Bukan tidak mungkin akhirnya salah satu pihak merasa tersakiti, sementara pihak lain tidak merasa bersalah karena memang hanya mengganggapnya sebagai teman biasa.

Bila Anda sedang bingung mengartikan hubungan persahabatan Anda saat ini, simak beberapa tanda berikut, seperti dikutip Healthy and Beloved.


Kirimkan sinyal
Jangan membuat asumsi dia menyukai Anda hanya karena menelefon dan merangkul bahu Anda. Bila Anda berpikir dia menyukai Anda dalam cara yang romantis, maka cobalah untuk merayunya. Bila dia membalasnya, hal ini mungkin berarti baik. Sentuhlah tangan atau lengannya saat berbicara, kemudian lihatlah bagaimana dia bereaksi. Selain itu, Anda juga dapat meluangkan waktu lebih bersamanya untuk menonton atau minum kopi bersama. Cobalah untuk menelefon, berkirim e-mail, atau pesan singkat dengannya, lebih sering dari biasanya. Bila sahabat Anda membalas dengan antusias, besar kemungkinan dia juga menyukai Anda.

Angkat topik romantis
Anda mungkin berpikir bahwa perasaan yang dimiliki sudah jelas, namun sahabat Anda belum tentu menyadarinya. Pada beberapa kesempatan, Anda dapat memunculkan topik ini dan menjelaskan bagaimana perasaan Anda. Setelah Anda mengirimkan sinyal, ketahuilah waktu yang tepat untuk membicarakan hal ini. Jangan membicarakan ini saat dia baru saja putus hubungan dengan kekasihnya.

Tempat yang tepat
Saat mengajak sahabat pergi, pastikan tempat yang akan Anda kunjungi tepat. Dengan pemilihan tempat yang menunjang, rencana Anda untuk mengetahui perasaannya secara serius dapat terlihat.

Bila dia menolak
Selalu ada risiko bahwa sahabat mungkin tidak menganggap Anda lebih dari sekadar teman. Sahabat Anda bisa jadi memang tidak tertarik untuk menjalin cinta dengan Anda, atau mungkin dia pernah menjalin hubungan seperti ini namun gagal. Bila hal ini terjadi, jangan lantas pergi dan mengambil jarak. Hal ini mungkin akan membuat hubungan Anda canggung. Namun, bila Anda berhasil melewatinya, Anda akan tetap berteman dengannya. 
 

Pasangan Pernikahan Yang Jumpa Dari Internet Lebih Awet

http://asalasah.blogspot.com/2013/06/pasangan-pernikahan-yang-jumpa-dari-internet-lebih-awet.htmlPasangan menikah pertama kali bertemu di internet lebih cenderung punya hubungan yang langgeng ketimbang mereka yang bersua via media lain, demikian hasil studi di Amerika Serikat, Senin (3/6).

Dalam studi yang dipublikasikan dalam jurnal Proceedings of the National Academy of Sciences itu disebutkan bahwa layanan kencan online bisa membuat hubungan dan pernikahan lebih dinamis. Survei itu juga menemukan bahwa sepertiga pernikahan di AS bermula dari kencan di dunia maya.

Studi itu melibatkan 19.131 pasangan yang menikah dalam periode 2005 hingga 2012.

"Kami menemukan bukti pergeseran yang dramatis dalam cara orang menemukan pasangan mereka sejak kedatangan internet," isi sebagian studi yang dipimpin oleh John Cacioppo dari Departemen Psikologi, University of Chicago, AS.

Kelompok yang mengaku pertama kali bertemu istri mereka di internet rata-rata berusia 30 sampai 49 tahun dan punya pendapatan yang lebih besar ketimbang mereka yang pertama kali bertemu pasangan di dunia nyata.

Dari mereka yang mengaku pertama kali bertemu pasangan di dunia nyata, 22 persen di antaranya bertemu di tempat kerja, 19 persen berkenalan lewat teman, 11 persen bertemu di sekolah, sembilan persen berjumpa di bar, tujuh persen bertemu karena bantuan keluarga, dan empat persen lagi di gereja.

Lalu, siapa yang paling bahagia?

Ketika para peneliti melihat berapa banyak pasangan yang akhirnya cerai di penghujung waktu riset, mereka menemukan bahwa 5,9 persen pasangan yang bertemu secara online akhirnya berpisah dan 7,67 persen dari kelompok yang bertemu offline.

Meski tipis, perbedaan itu menjadi signifikan setelah melibat variabel kontrol seperti usia pernikahan, seks, usia, pendidikan, etnis, penghasilan rumah tangga, agama, dan status pekerjaan.

Para peneliti menemukan bahwa di antara mereka yang masih menikah, kelompok yang bertemu via internet adalah yang paling puas - dengan skor 5,64 dibandingkan kelompok yang bertemu offline yang hanya punya skor 5,48.

Dari antara kelompok yang bertemu langsung, yang paling bahagia adalah mereka yang bertumbuh dewasa bersama atau yang sudah bertemu sejak di bangku sekolah dan gereja.

Tingkat kepuasan paling rendah dari mereka yang berjumpa karena peran keluarga, tempat kerja, bar atau klub malam, dan yang menjadi hasil kencan buta.

Menikah Dapat Memperpanjang Umur Pria

Stigma yang banyak berkembang saat ini mengenai pernikahan sangat beragam. Mulai sesuatu yang menyenangkan, membahagiakan, namun tak jarang pula ada yang menganggap sebagai hilangnya kebebasan, tanggung jawab dan lain sebagainya. Sebenarnya hal ini adalah sekedar paradigma pemikiran dari berbagai kelompok individu yang sulit untuk dibuktikan.

Namun dari beberapa tulisan yang kami temukan khususnya bagi pria yang sudah menikah ternyata memiliki kecenderungan panjang umur dibandingkan pria lain yang masih single. Jika mencari alasan dengan logika, hal itu mudah dipahami. Bagaimana tidak? Kebanyakan pria yang acuh dengan kehidupan terutama kesehatan, memiliki seseorang yang selalu memperhatikan dan merawat dirinya, sekalipun dengan cara yang kadang membuat marah atau kesal, misalnya seorang istri yang suka mengomel dan memaksa mereka meminum obat ketika sakit. Karena itu tidak berlebihan jika seharusnya para pria berterima kasih kepada istrinya. Karena tugas ibu yang menjaga dan merawat Anda sejak kecil telah diteruskan sang istri hingga sekarang.

Hal ini semakin kuat dengan adanya penelitian terbaru dari peneliti sosial Ruhr Graduate School in Economics, Jerman. Penelitian ini akan dipresentasikan dalam konferensi tahunan Royal Economic Society di University of Surrey, Guildford, Inggris, dengan hasil bahwa pasangan yang telah menikah biasanya akan memiliki kebiasaan olahraga bersama secara rutin dan teratur sehingga akan membuat mereka panjang umur.

Bagi pria beristri, perhatian pasangan akan membuatnya 6% lebih sering memeriksakan diri ke dokter daripada pria single. Alasannya tak ada yang mengingatkan pria single untuk ke dokter sekalipun mereka telah memiliki pasangan. Perempuan memiliki kesadaran dan perhatian lebih tinggi dibandingkan dengan pria. Hal ini tidak semata dengan urusan kunjungan ke dokter saja, wanita memang lebih perhatian untuk menjaga dan merawat.

Karena temuan hasil penelitian ini, pakar kesehatan akhirnya menempatkan pria single sebagai target kampanye untuk memeriksakan diri ke dokter. Temuan ini juga menjelaskan multi manfaat yang dimiliki jika seseorang memiliki hubungan jangka panjang dengan pasangannya.

Seseorang yang sedang terlibat hubungan biasanya menginginkan agar pasangannya menjaga kesehatannya. Hal ini merupakan bentuk kepedulian. Menikah juga bukan mengenai hubungan fisik dan dampaknya yang baik terhadap kesahatan. Dengan menikah dan menemukan pasangan hidup, Anda juga akan memperoleh teman berbagi saat senang maupun susah. Anda akan punya partner tetap yang selalu menerima Anda apa adanya. Karena itu menikah juga baik dampaknya bagi kesehatan mental. Lalu bagaimana dengan wanita? Tunggu kelanjutannya (fdh,wd)

Aturan Menjalin Pertemanan dengan Mantan Pacar

Setelah hubungan asmara berakhir, bukan berarti Anda dan mantan kekasih harus memutuskan tali silaturahmi sama sekali. Mungkin memang ada periode dimana Anda dan pasangan mencoba untuk menjadi teman biasa. Ada yang berhasi, namun ada pula yang gagal.
Menjalin Pertemanan dengan Mantan Kekasih

Jika Anda tetap ingin menjalin hubungan baik dengan mantan kekasih, tips dari 29 Secrets dan eHarmony ini mungkin dapat membantu.

1. Sediakan Waktu 'Berkabung'
Setelah putus, selalu ada waktu 'berkabung', dimana Anda atau pasangan akan merasakan kesedihan maupun kekecewaan. Setelah resmi putus, beri waktu bagi satu sama lain untuk meredakan rasa sakit dan sedih. Bukan berarti Anda tidak boleh berhubungan sama sekali, tapi berilah jarak untuk tidak saling bertemu atau berbicara untuk sementara. Anda pun memerlukan waktu untuk mulai 'move on' sebelum mengubah status mantan kekasih jadi teman.

2. Tetap Berhubungan
Usai melewati masa-masa berkabung, Anda bisa memilih untuk menjalin pertemanan atau tidak. Hanya karena Anda dan mantan tak lagi bermesraan, bukan berarti kalian dilarang untuk saling memberi perhatian satu sama lain. Biarkan mantan tahu kabar-kabar penting dari Anda, misalnya ketika Anda diterima di tempat kerja baru, pindah rumah atau mendapat tugas dinas ke luar negeri. Tak ada salahnya juga jika sesekali bertemu dengannya untuk sekadar mengobrol. Meski awalnya akan terasa canggung, tapi sekali berkomunikasi kembali sebagai teman, Anda akan menyadari bahwa mungkin hubungan kalian akan lebih menyenangkan dibandingkan saat masih jadi pasangan kekasih.

3. Jangan Langsung Membicarakan 'Pria Lain' Setelah Putus
Meskipun sudah sama-sama single dan Anda bebas berkencan dengan pria manapun, tetap jaga perasaan mantan. Saat bertemu mantan, tidak perlu membicarakan pria lain yang saat ini dekat atau kencan dengan Anda. Ada kemungkinan mantan masih menyayangi Anda dan itu bisa menyakiti hatinya. Kalaupun dia sudah tidak memiliki perasaan yang spesial, akan kurang etis memperbincangkan masalah asmara pada mantan dan Anda akan terkesan sedang pamer kemesraan baru.

4. Angkat Topik Pembicaraan yang Netral
Mulailah untuk membuka obrolan dengannya. Anda bisa menanyakan kabarnya dan kesibukannya belakangan ini. Jaga agar topik yang dibahas tetap ringan dan jangan sekali-kali Anda menyinggung masa lalu, meskipun yang dibahas adalah hal yang baik.

5. Pertimbangkan Tempat Pertemuan
Jika ingin jalan atau bertemua dengan mantan, sebaiknya tidak dengan makan malam berdua. Hal ini dapat mengembalikan perasaan dia atau bahkan Anda sendiri. Ajaklah makan siang atau menemuinya bersama teman-teman yang dia dan Anda kenal. Risiko cinta lama bersemi kembali akan lebih rendah.

6. Buat Batasan
Membuat batasan dengan mantan kekasih sangatlah penting untuk menjaga persahabatan Anda dengannya. Hindari perbincangan yang intim, misalnya saja menceritakan kehidupan pribadi Anda. Batasan lainnya adalah menghindari kontak fisik dengannya, perasaan cinta bisa kembali kapan saja.


Kisah 5 Milyarder yang Telan Pil Kebangkrutan

Menjadi orang kaya dengan miliaran harta pasti menyenangkan. Anda bisa membeli apapun dan pergi kemana pun sesuai keinginan sendiri. Di titik itu, tak akan terbayang bahwa orang super kaya juga bisa menelan pahitnya kebangkrutan dan kemiskinan.

Seperti dilansir dari International Business Times, Kamis (27/6/2013), banyak miliarder kaya dan sukses yang kemudian harus rela menerima nasib buruk yang akibat tak bisa menahan badai ekonomi. Tak hanya itu, keserakahan justru malah menjerumuskan Anda masuk pada kelamnya kemiskinan. Yang lebih parah, sebagian dari miliarder ini bahkan harus menjalani sisa hidupnya di balik jeruji besi.
Berikut kisah 5 miliarder kaya yang harus kehilangan seluruh hartanya:

1. Allen Stanford
http://a.abcnews.go.com/images/Health/ap_r_allen_stanford_jef_111216_wg.jpg
Pria ini merupakan mantan pimpinan Stanford Financial Group hingga akhirnya dihukum setelah diketahui dirinya mengorganisir sebuah konspirasi keuangan. Dia mencuri uang dari para investor dan menyalahgunakan dana tersebut hanya untuk menyokong gaya hidupnya yang super mewah.
Saat ini dirinya tengah menjalani hukuman selama 110 tahun setelah terbukti bersalah pada 6 Maret 2012 atas tuduhan kuat aksi penipuan. Skema Ponzi secara keseluruhan tercatat bernilai US$ 7 miliar dalam bentuk sertifikat deposito. Salah satu narapidana sempat menyerangnya dan membuatnya jadi setengah buta.

2. Sean Quinn
http://static.guim.co.uk/sys-images/Guardian/About/General/2012/10/19/1350657055070/Sean-Quinn-010.jpg
Miliarder yang pernah menempati peringkat ke-164 orang terkaya versi Forbes ini kehilangan seluruh kekayaannya akibat hantaman krisis ekonomi pada 2008. Sebesar US$ 6 miliar kekayaan yang dihasilkannya dari kerajaan bisnis mata uang, manufaktur dan asuransi, The Quinn Group.
Dia kehilangan semuanya setelah menginvestasikan 25% dananya di Anglo Irish bank, menggunakan dana pinjaman dari Anglo. Saham-sahamnya anjlok dan jadi tak berharga, menyebabkannya berhutang US$ 3,85 miliar ke lembaga milik Anglo Irish Bank, Irish Bank Resolution Corporation. Dia diketahui sebagai miliarder ternama sejak 1970, dan saat ini dikenal sebagai pengusaha paling bangkrut sejak krisis ekonomi global 2008.

3. Patricia Kluge
http://thesteepletimes.com/wp-content/uploads/2012/11/Patricia-Kluge.jpg
Salah satu korban krisis ekonomi 2008 adalah Patricia Kluge. Istri dari mendiang miliarder John Kluge ini membeli kebun anggur seluas 960 hektare, setelah bercerai pada 1990. Dia meminjam hampir US$ 70 juga untuk melengkapi fasilitasnya.
Namun dia bangkrut saat kiris real estate melanda. Properti yang dimilikinya terpaksa harus ditutup. Tebak siapa yang membeli properti tersebut? Donal Trump.

4. Bjorgolfur Gudmundsson
http://static.guim.co.uk/sys-images/Football/Pix/pictures/2009/1/6/1231284728794/Bjorgolfur-Gudmundsson-002.jpg
Sebelumnya Gudmundsson menjabat sebagai pemilik sekaligus CEO West Ham United FC. Dia dan anaknya Thor pernah menjadi dua orang paling kaya di Islandia, Thor berada di peringkat pertama. Dirinya pernah memiliki pendapatan sebesar US$ 1,1 miliar namun menyusut hingga ke titik nol saat mitra bisnis Thor dihantam krisis kredit di negaranya.
Gudmundsson ditunjuk sebagai salah satu penyebab bencana tersebut karena keterlibatannya pada kegiatan-kegiatan ilegal seperti penipuan dan penggelapan uang di masa lalu. Dia diumumkan bangkrut oleh pengadilan Islandia dengan tumpukan hutang sebesar 96 miliar ISK (Krona Islandia)

5. Alberto Vilar
http://assets.nydailynews.com/polopoly_fs/1.194234!/img/httpImage/image.jpg_gen/derivatives/landscape_635/alg-vilar-jpg.jpg
Investor Kuba, Amerika dan dermawan ini dikenal sebagai figur pelindung opera karena sumbangannya pada perusahaan-perusahaan opera, organisasi-organisasi seni, dan lembaga-lembaga pendidikan di beberapa wilayah dunia. Pada 1979, dia mendirikan perusahaan investasi Amerindo dengan mitranya Tanaka.

Kekanyaannya mencapai US$ 1 miliar pada 2001. Setelah itu, dia dihukum atas tuduhan pencucian uang, penipuan dana investasi penipuan sekuritas, dan berbagai penipuan lainnya. Sebagaian hasil kejahatannya tersebut digunakan sebagai dana sumbangan. Pada November 2009, dia akhirnya dihukum 9 tahun penjara. 

Ternyata Mahasiswa Pintar Lebih Mudah Cemburu


Orang dengan prestasi akademik yang bagus ternyata lebih rentan terhadap perasaan cemburu dibandingkan mereka yang kurang berprestasi, demikian sebuah penelitian terbaru mengungkapkan.

Dalam beberapa penelitian yang dilakukan pada mahasiswa, para ilmuwan menemukan bahwa semakin tinggi indeks prestasi kumulatif (IPK) seorang mahasiswa, semakin tinggi level Facebook jealously mereka. Memang tidak ada definisi persis mengenai Facebook jealously, tapi hal ini seringkali dikaitkan dengan fenomena mengenai kesalahpahaman di jejaring pertemanan itu, yang menyebabkan kecemburuan di antara orang yang mempunyai hubungan cinta.

Partisipan diminta untuk membayangkan beberapa skenario hipotesis, seperti menemukan sebuah pesan di inbox Facebook pacar mereka dari seorang lawan jenis mengatakan sesuatu yang membuat cemburu karena pesan yang ambigu.

Temuan ini, ungkap hasil riset yang dikutip situs LiveScience edisi 5 Juli 2013, menunjukkan bahwa mahasiswi mempunyai level kecemburuan yang lebih tinggi dibandingkan mahasiswa, yang juga mengkonfirmasi temuan hasil riset sebelumnya. Namun, temuan berkaitan dengan IPK barulah awal dan para peneliti masih perlu untuk mengecek ulang alasan dari kaitan tersebut, ungkap peneliti Denise Friedman, seorang associate professor bidang psikologi di Roanake College di Salem, Virginia, Amerika Serikat.

Hanya saja, kata Friedman, orang dengan IPK yang lebih tinggi cenderung untuk memiliki tipe kepribadian yang membuat mereka lebih rentan terhadap kecemburuan. "Mahasiswa dengan IPK lebih tinggi biasanya adalah orang yang lebih teliti, menunjukkan tingkat kepercayaan lebih tinggi, dan cenderung untuk perfeksionis," kata Friedman. "Persepsi tersebut tentu saja merusak kepercayaan mereka mengenai kesempurnaan."

Para ilmuwan juga mengecek, apakah menambahkan simbol emoticons yang berbeda setelah "pesan yang membingungkan" mempengaruhi level kecemburuan. Hasilnya, simbol winking (berkedip) tidak memberikan efek pada level kecemburuan mahasiswi, tapi mahasiswa lebih cemburu pada pesan yang diberi simbol tersebut.

"Emoticon winking sering dipersepsikan sebagai godaan, mungkin sugestif secara seksual, yang menjelaskan mengapa pria lebih cemburu dengan situasi seperti ini," kata Friedman.

Sumber!

5 Pemain Muda Terbaik Saat Ini

Setiap musim kompetisi akan melahirkan banyak talenta muda penuh bakat. Seperti musim ini, memang ada banyak talenta muda yang berusia 21 tahun atau lebih muda yang bermunculan. Tapi, apabila dikerucutkan maka akan muncul lima nama pemain muda yang akan membuat musim kompetisi 2013-2014 lebih menarik. Siapa sajakah mereka

1. Raphael Varane (Spanyol/Real Madrid)
http://www.loveindonesia.com/images/partner_news/16/158329/photo.jpg
Kemampuan menahan serangan lawan dari bek tengah berusia 20 tahun ini tidak bisa dipandang sebelah mata. Buktinya, Varane berhasil merebut perhatian mantan pelatih Real Madrid, Jose Mourinho, yang membawanya dari Madrid U21.

Sebelum bergabung dengan Madrid, Varane bermain untuk klub Prancis. Varane diboyong Madrid dengan bandrol sebesar 8 juta pound atau sebesar Rp 118,3 miliar. Varane berhasil membuktikan kemampuannya saat menggagalkan Lionel Messi saat ingin mencetak gol ke gawang Los Merengues, sebutan untuk Madrid.

2. Mario Goetze (Jerman/Bayern Muenchen)
http://polpix.sueddeutsche.com/bild/1.1657892.1366812297/640x360/mario-goetze-fc-bayern-fotomontage-sueddeutschede.jpg
Walau masih berusia 21 tahun, Mario Goetze berhasil menjadi pemain paling mahal di tanah Jerman, ketika juara Liga Champions musim 2012-2013, Bayern Muenchen, dari Borussia Dortmund. Empat tahun bersama Dortmund, gelandang muda ini dianggap memiliki kemampuan di atas rata-rata pemain seusianya.

Goetze pun digadang akan menjadi pemain muda yang akan merebut banyak perhatian di dua turnamen sepakbola paling bergengsi, yakni Liga Champions bersama Muenchen, dan Piala Dunia bersama Timnas Jerman.

3. Thibaut Curtois (Belgia/ Atletico Madrid (dipinjam dari Chelsea))
http://tendangbola.com/wp-content/uploads/2011/07/Thibaut-Courtois-.jpg
Bukannya anjlok, penampilan Thibaut Curtois malah makin bersinar ketika dipinjam oleh Atletico Madrid dari Chelsea. Buktinya, Curtois berhasil merebut penghargaan Zamora di musim 2012-2013, karena menjadi kiper paling jarang kebobolan.

Bukan hanya itu, kiper berusia 21 tahun itu mampu membantu El Atleti, sebutan Atletico, meraih tiga gelar bergengsi, yakni piala Europa League 2011-2012, trofi UEFA Super Cup 2012, dan gelar juara Copa del Rey 2013.

Walau tampil gemilang bersama Atletico, Curtois tidak mau meninggalkan Chelsea, karena di Chelsea masih ada Petr Cech. Pengalaman bersama Atletico bukan tidak mungkin membuat Curtois menjadi suksesor utama Cech di masa yang akan datang.

4. Isco (Spanyol/Real Madrid)
http://www.straitstimes.com/sites/straitstimes.com/files/AlarconIsco0307e.jpg
Mantan pemain Valencia berusia 21 tahun ini mampu membuat Real Madrid jatuh hati dan memboyongnya dari Malaga di bursa transfer musim panas tahun ini.

Gelandang serang bernama asli Fransisco Roman Alcaron Suarez ini berhasil menunjukkan bakatnya saat nermain di Piala Eropa U21. Isco bukanlah gelandang serang sembarangan, sebab pemain kelahiran 21 April 1992 itu dapat dimainkan di beberapa posisi.

5. Neymar (Brasil/Barcelona)
http://duniasoccer.com/var/gramedia/storage/images/duniasoccer/internasional/liga-spanyol/news/neymar-harus-buktikan-barcelona-tak-salah-rekrut/14430076-1-ind-ID/Neymar-Harus-Buktikan-Barcelona-Tak-Salah-Rekrut_duniasoccer615.jpg
Nama Neymar da Silva Santos Junior alias Neymar Junior berhasil merebut perhatian sepakbola Eropa ketika tampil gemilang bersama Santos. Kemampuan olah bola dan insting mencetak gol yang dimiliki Neymar sudah tidak diragukan lagi, ketika pemain berumur 21 tahun itu dinobatkan sebagai pemain terbaik dan meraih trofi Golden Ball di Piala Konfederasi 2013.

Skill Neymar pun membuat juara La Liga musim 2012-2013, Barcelona, uring-uringan dan berusaha keras untuk membajak Neymar dari Santos. Barcelona beruntung, karena Neymar membuka diri dan menandatangi kontrak bersama klub berjuluk Los Blaugrana itu.

136 gol telah dicetak Neymar setelah bermain dalam 225 laga yang telah dimainkannya. Jumlah gol itu sudah cukup memberi bukti kepada publik apabila Neymar akan bersinar bersama Barcelona dan Brasil. 

5 Bomber Top Jebolan Atletico Madrid

Nama Atletico Madrid memang tidak setenar klub tetangganya, Real Madrid. Untuk urusan gelar, baik di liga domestik maupun level Eropa, Atletico juga tidak ada apa-apanya dengan Los Blancos. Namun ada satu hal yang bisa dibanggakan Atletico dari tetangganya tersebut. Klub berjuluk Los Rojiblancos itu terkenal dengan tim yang selalu menghasilkan penyerang-penyerang top dunia.
Bomber nomor satu Atletico dimulai saat klub membeli Christian Vieri dari Juventus. Tradisi Atletico memproduksi bomber haus gol berlanjut dengan kehadiran Fernando Torres, Sergio Aguero, Diego Forlan, dan Radamel Falcao.

1. Christian Vieri
http://www.bbc.co.uk/blogs/philminshull/vieri595gi.jpg
Christian Vieri yang saat itu berusia 24 tahun didatangkan dari Juventus dengan banderol 13,2 juta poundsterling. Vieri membuktikannya dengan 29 gol dalam 32 laga di semua ajang. Di La Liga, ia mencetak 24 gol dalam 24 pertandingan. Berkat kehebatannya itu, Vieri didaulat sebagai pencetak gol terbanyak La Liga musim 1997/1998. Ia hanya bertahan semusim di Atletico. Lazio menebusnya dengan 22 juta pound.

2. Fernando Torres
http://static.guim.co.uk/sys-images/Football/Pix/pictures/2009/2/25/1235553058421/Fernando-Torres-Atletico-001.jpg
Torres merupakan asli didikan akademi Atletico. Torres menjelma menjadi penyerang paling ditakuti tidak hanya di Spanyol, tetapi juga di Eropa. Torres menjadi buruan banyak klub-klub elite Eropa. Akhirnya Liverpool yang berhasil memboyongnya dengan harga transfer mencapai 20 juta pound. Selama musim 2000 sampai 2006, Torres sudah mencetak 91 gol dalam 243 pertandingan.

3. Sergio Aguero
http://www.inthestands.co.uk/wp-content/uploads/2011/05/508.jpg
Aguero datang satu musim sebelum Torres hengkang dari Vicente Calderon. Didatangkan dengan dana 23 juta pound, Aguero hanya mencetak tujuh gol di semua kompetisi pada musim pertamanya. Namun ternyata ia membuktikan kapasitasnya sebagai penyerang top dunia di musim-musim berikutnya. Ia pun menjadi tumpuan The Rojiblancos di lini depan sebelum ia juga meninggalkan Atletico ke Manchester City.

4. Diego Forlan
http://www.somgoal.com/wp-content/uploads/2011/08/for.jpg
Kehadiran Forlan membuat Aguero bersinar. Forlan didatangkan sebagai proyeksi pengganti Torres yang mengantisipasi belum membaiknya performa Aguero. Namun ternyata yang terjadi adalah kedua penyerang tersebut sama-sama bersinar. Selama periode 2007 hingga 2011, kedua pemain itu total menyumbangkan 141 gol untuk Atletico. Kedua pemain tersebut itu pun juga meninggalkan Atletico pada musim yang sama.

5. Radamel Falcao
http://www.aljazeera.com/mritems/Images/2012/1/15/2012115205328587734_20.jpg
Keputusan Atletico menjual Forlan dan Aguero tidak perlu disesali lama-lama setelah mereka mendatangkan Radamel Falcao dari FC Porto. Atletico harus menebus pemain asal Kolombia ini dengan dana sekitar 40 juta pound. Ia sukses menjadi penyerang yang mengancam keberadaan Cristiano Ronaldo dan Leonel Messi di daftar pencetak gol La Liga. Harga Falcao kini pun sudah hampir melewati 1 triliun rupiah. 

7 Rahasia Meramal Garis Tangan

Kabarnya ramalan garis tangan ada benarnya juga, bukan suatu gambaran syirik. Namun itu memang sudah   digariskan oleh Sang Ilahi, bahwa semua sifat kita, tergambar jelas di telapak tangan. Bagaimana kita bisa meramal garis telapak tangan untuk sifat dan kepribadian kita? Ini bukan untuk ramalan nasib karena itu termasuk syirik.
Saya menemukan cara meramal garis tangan melalui sumber yang terpercaya. Memberikan informasi kepada anda agar tahu apakah sifat anda yang telah digambarkan pada garis telapak tanganDengan begitu, kita bisa melihat diri kita tanpa bantuan orang lain. Perhatikan poin-poin yang tertulis pada tulisan di bawah ini dan cermati juga garis tangan anda bukan untuk meramal nasib kehidupan masa depan.
  • Garis Korset (Venus)
    • Tidak ada garis : Kepribadian yang terkendalai baik, tenang
    • Bertanda jelas :anda merupakan orang yang emosional berlebihan, membutuhkan sesuatu yang merangsang dan variasi
    • Terlalu pendek : Berarti anda orang yang sangat menyadari perasaan orang lain
    • Kabur atau putus-putus : sifat anda terlalu sensitif
    • Memotong garis nasib dan garis matahari Jenaka : anda adalah berbakat
    • Berakhir pada bukit Merkuri : Berarti anda orang yang Mempunyai cadangan tenaga yang besar, tetapi mempunyai kecendrungan menjadi ekstrem
    • Menelusuri sisi tangan : bukan berbentuk setengah linkaran Bimbang, gentar.

  • Garis Via Lasciva (Bima Sakti)
    • Lurus Gelisah : mudah bosan
    • Lurus dan panjang : mencapai bukit Merkuri Pembicara yang Fasih perihal moralitas yang meragukan
    • Melengkung : anda merupakan Orang yang memusuhi dirinya sendiri
    • Melengkung dan berawal di dalam bukit Venus : Menanggapi segala hal berlebihan. Orang yang mudah kecnduan – candu, alkohol dsb.
    • Garis cabang mencapai garis matahari : Berbakat menjadi orang yang kaya jika garis-garis tesebut tidak benar-benar bersentuhan. Kerugian keuangan sebagai akibat suatu hubungan (misal penyelesaian perceraian yang mahal) jika garis itu bersilang.

  • Garis Rascettes (Gelang)
    • Paralel dan jelas : Kehidupan yang sehat, sejahtera, panjang dan damai.
    • Bagian atas seperti rantai : ini bertanda anda mempunyai Kehidupan yang berbahagia setelah mengalami kesulitan
    • Bagian atas melengkung ke dalam telapak tangan : jika ini terjadi pada tangan wanita Mungkin mengalami kesulitan ketika melahirkan.
    • Garis dari bagian atas ke arah bukit Jupiter : Anda akan mengalami Perjalanan yang panjang dan menguntungkan.
    • Garis dari bagian atas ke arah bukit matahari : Anda akan menghadapi Perjalanan ke negara beriklim panas
    • Garis dari bagian atas ke arah bukit Merkuri : Maka anda akan mempunyai Kekayaan mendadak.
    • Garis dari bagian atas ke arah bukit bulan : Setiap garis mewakili sebuah perjalanan

  • Hepatica (Garis Kesehatan)
    • Tidak ada garis : maka Keadaan fisik anda yang kuat dan sehat
    • Terukir : dalam Daya tahan tubuh rendah
    • Bergelombang : anda biasanya mengalami masalah pencernaan
    • Kabur : Stamina kurang
    • Menyentuh garis kehidupan Memerlukan : perawatan kesehatan ekstra pada saat itu.

  • Garis Mars (Garis Kehidupan Dakhil)

    Jika ada dapat bertahan pada saat terserang penyakit atau bahaya.
  • Garis Perkawinan
    • Terlihat jelas : Perkawinan atau hubungan akrab. Jumlah garis dianggap mengindikasikan jumlah hubungan.
    • Tidak tampak jelas : Tidak garis mengindikasikan ikatan romantis yang tidak terlalu penting
    • Panjang dan lurus : Hubungan yang lama dan bahagia
    • Terputus : anda mungkin akan mengalami Perceraian atau perpisahan
    • Garis terputus saling tindih : Berkumpul kembali setelah berpisah, mungkin menikah kembali dengan orang yang sama.
    • Garis Ganda : Hubungan dengan dua orang pada saat bersamaan, kedalaman relatif dari hubungan ini diindikasikan dengan kuatnya garis.
    • Melengkung ke bawah : jika anda adalah wanita maka anda akan Berusia lebih panjang dari suami (istri)
    • Melengkung kuat ke atas ke arah dasar jari kelingking : mungkin anda Tidak menikah tetapi tidak selibat.
    • Melengkung ke atas ke arah garis matahari : Perkawinan dengan orang terkenal atau kaya jika garis-garis tersebut tidak benar-benar bersentuhan. Jika berpotongan, perkawinan tersebut tidak bahagia.
    • Berawal dengan bentuk garpu : Penundaan atau frustasi pada awal hubungan.
    • Berakhir dengan bentuk garpu : Perceraian atau perpisahan
    • Terpotong garis yang berasal dari dasar jari Merkuri : Kebaikan dari suatu hubungan.
    • Terpotong korset : Venus Perkawinan yang tidak bahagia, pasangan hidup yang rewel
  • Garis Anak
    • Jika ada Garis-garis tersebut bersumber dari dasar jari Merkuri ke arah garis perkawinan. Jumlah garis dianggap mengindikasikan jumlah anak; garis yang lebih kuat menunjukka anak laki-laki sedangkan yang lebih lemah anak wanita.
Itulah semua ramalan garis telapak tangan mengenai sifat dan beberapa kehidupan anda. Bukan suatu ramalan untuk dijadikan pacuan hidup dan dipercaya karena termasuk syirik. Garis tangan bisa berubah seiring bertambahnya usia dan kejadian yang menimpa merupakan sebuah ramalan. Nah, bagaimanakah dengan garis tangan anda?

Ciri-ciri Penumpang Pesawat Idaman

aprudin
Survei yang dilakukan situs pencarian perjalanan Skyscanner terhadap lebih dari 700 awak kabin di 85 negara mengungkapkan kriteria penumpang pesawat idaman.

Penumpang idaman menurut para awak kabin adalah laki-laki usia 30 tahunan, yang melakukan perjalanan seorang diri untuk berlibur dan bukan untuk tujuan bisnis. Selain itu, mereka yang duduk di kelas ekonomi lebih menarik ketimbang penumpang di kelas premium.

"Ini kali pertama kami melakukan survei internasional yang melibatkan awak kabin," kata Ira Noviani, Manajer Pengembangan Pasar Skyscanner untuk Indonesia, dalam keterangan tertulis, Sabtu, 17 November 2012.

Ira menjelaskan, survei ini dilakukan melalui e-mail dari database Cabincrew.com yang berasal dari awak kabin dari berbagai kebangsaan di seluruh dunia. Dari skor 0 hingga 10, para awak kabin memberikan nilai tertinggi untuk penumpang laki-laki yang berusia 30–41 tahun.

Tak hanya mengungkapkan kriteria penumpang idaman para awak kabin, survei ini juga menunjukkan kebiasaan penumpang yang tidak disukai pramugari dan pramugara. Kebiasaan itu antara lain menjentikkan jari untuk memanggil awak kabin, meninggalkan tempat duduk sebelum lampu dipadamkan, memasukkan terlalu banyak tas jinjing ke dalam loker di atas tempat duduk, serta mengeluh tidak ada tempat untuk tas mereka di dalam loker.

Kebiasaan lain yang membuat awak kabin jengkel adalah berbicara ketika ada peragaan keselamatan, meminta tambahan bantal dan selimut, membuang sampah di kantong tempat duduk, meminta makanan yang berbeda, menyalakan bel untuk mengeluh soal pengatur suhu, dan meminta minuman merek tertentu.

Selama ini, kata Ira, tugas sebagai awak kabin dianggap sebagai pekerjaan yang glamor dan paling diminati. Setiap harinya, awak kabin pesawat bertemu dan menyapa hampir 3 juta orang yang bepergian dari segala penjuru dunia. 
 

Kartun Baru Disney "Frozen"

Film kartun terbaru karya Disney "Frozen" akan dirilis pada November 2013. Berikut karakter-karakter nya
Anna (pengisi suara: Kristen Bell)

Anna merupakan sosok yang sangat lemah lembut. Dia adalah orang yang optimis dan sangat perhatian. Dia berusaha untuk berkumpul lagi dengan kakaknya, Elsa. Secara tidak sengaja, Elsa melepaskan kekuatannya sehingga menyebabkan kerajaan Arendelle mengalami musim dingin abadi. Bermodalkan keberanian dan sikap pantang menyerah, Anna bertekad menyelamatkan kerajaan dan keluarganya.
Elsa (pengisi suara: Idina Menzel)

Dari luar, Elsa terlihat berbahaya dan pendiam, namun sebenarnya dia hidup dalam ketakutan akan kemampuan ajaibnya - dia terlahir dengan kekuatan untuk menciptakan es dan salju. Sesungguhnya itu merupakan kekuatan yang indah, namun juga berbahaya. Dihantui rasa bersalah karena nyaris membunuh adiknya, Anna, Elsa mengasingkan dirinya sendiri. Saat berada di puncak emosi, secara tidak sengaja Elsa menciptakan musim dingin abadi yang tidak bisa dia hentikan. Dia takut menjadi monster, dan tak ada seorang pun yang bisa menolongnya. 

Duke of Weselton (pengisi suara: Alan Tudyk)

Duke of Weselton selalu berusha untuk dekat dengan ratu baru, sampai akhirnya kekuatan Elsa terungkap. Dia yang pertama kali memanggil Elsa sebagai monster dan mencoba membuat kerajaan melawannya, apapun dilakukan Duke of Wselton agar dia bisa mengeksploitasi hasil bumi kerajaan Arendelle.
  
Oaken (pengisi suara: Chris Williams) 
Oaken menjaid pengurus Wandering Oaken's Trading Post and Sauna. Sejak badai salju Elsa yang melanda pada pertengahan Juli, dia menyadari bahwa dirinya memiliki banyak persediaan musim panas.
  
Hans (pengisi suara: Santino Fontana)

Hans adalah anggota kerajaan tetangga yang tampan yang datang ke Arendelle untuk koronasi Elsa. Hans pintar, selalu mengamati, dan bersifat kesatria. Dia berjanji tidak akan meninggalkan Anna, dan mungkin dialah jodoh yang selama ini ditunggu bertahun-tahun.
  
Kristoff (pengisi suara: Jonathan Groff)
Kristoff benar-benar tipe petualang. Dia tinggal di pegunungan di mana dia memanen es dan menjualnya ke kerajaan Arendelle. Kristoff adalah sosok orang yang kuat, selalu berpikir logis, dan memiliki aturan hidup sendiri. Dia mungkin terlihat kesepian, namun dia selalu bersama sahabatnya, seekor rusa yang setia bernama Sven.
  
Sven 
Seekor rusa dengan hati Labrador, Sven, adalah sahabat setia Kristoff. Meski pun jarang berbicara, Sven selalu menemani Kristoff ke mana pun pergi.
  
Marshmallow 
Marshmallow merupakan manusia salju jahat yang terlahir dari kekuatan Elsa. Dia bertindak sebagai penjaga istana salju Elsa. Dia tidak banyak bicara, namun memiliki pukulan mematikan.
  
Olaf (pengisi suara: Josh Gad) 
Dia Olaf dan dia suka pelukan hangat. Juga muncul dari kekuatan ajaib Elsa, Olaf adalah sosok manusia salju paling ramah di kerajaan Arendelle.

10 Negara yang memiliki Peraturan Unik

Negara Singapura terkenal sebagai negara terbersih di kawasan Asia Tenggara, memiliki Aturan sederhana yang unik yaitu melarang warganya membuang bekas permen karet sembarangan
Undang-undang, atau aturan hukum lainnya dikeluarkan pemerintah sebuah negara untuk memperbaiki kehidupan masyarakatnya. Meskipun aturan tersebut untuk kepentingan masyarakat luas, namun masih saja yang tidak mematuhi aturan tersebut. Dan jangan salah juga, bahkan setiap negara memiliki peraturan unik yang tidak berlaku di negara – negara lainnya di dunia. Penasaran? Berikut 10 negara yang memiliki peraturan unik:
1. Singapura
Negara Singapura terkenal sebagai negara terbersih di kawasan Asia Tenggara, hal ini merupakan peraturan yang dikeluarkan oleh pemerintahan Perdana Menteri Goh Chok Tong pada tahun 1992 silam. Aturan sederhana yang unik tersebut adalah melarang warganya membuang bekas permen karet sembarangan, atau akan dikenai sanksi yang berat yakni membayar denda 2000 dolar AS.
2. Pantai Eraclea, Italia
sementara itu di kawasan Pantai Eraclea, Italia, pemerintah melarang para pengunjung untuk membuat istana, patung dan sebagainya dengan menggunakan pasir pantai.
3. Amsterdam, Belanda
Sementara itu di Kota Amsterdam, Belanda, masyarakat dilarang merokok di berbagai tempat umum, namun pemerintah memperbolehkan masyarakatnya untuk menghisap mariyuana.

4. Negara-Negara di Asia Tenggara
Larangan yang satu ini paling dibenci oleh masyarakat pecinta durian di Asia Tenggara yang berpergian dengan menggunakan pesawat terbang. kenapa? karena di setiap bandara tertera larangan dilarang membawa durian di dalam bagasi. peraturan ini dikeluarkan karena bau duriang yang sangat kuat, sehingga mengganggu kenyamanan para penumpang lainnya.
5. Florida, Amerika Serikat
Sobat Unik jangan mengira bahwa Amerika Serikat merupakan tanpa aturan yang unik. Hal ini dibuktikan dengan adanya larangan bagi para muda-mudi yang masih jomblo (tidak memiliki pasangan) untuk melakukan terjun payung di hari Minggu. Jika masih juga ingin terjun, bersiaplah menginap di penjara.
6. Swiss
Swiss yang dikenal dengan cokelat, dan Pegunungan Alpen, ternyata memiliki peraturan yang unik dan sederhana. Aturan itu berupa larangan untuk buang air besar di wc apartemen setiap jam 10 malam.

7. Kota Eboli, Italia
Nah larangan yang satu ini mungkin dibenci oleh pasangan kekasih, suami isteri dan penganti baru yang berkunjung ke Eboli, Italia. Aturan unik tersebut adalah tidak bolehnya melakukan ciuman di dalam mobil yang sedang berada atau bahkan melaju di jalan raya, jika dilanggar pasangan tersebut harus membayar denda sebesar 500 lira.

8. Pulau Capri, Italia
Kota Capri, Italia bagian utara yang dikenal dengan ketenangan dan kesunyiannya. Masyarakat tidak diperbolehkan menggunakan alas kaki baik sandal maupun sepatu yang dapat menimbulkan bunyik keras ketika berjalan. Aturan unik ini diberlakukan guna menjaga ketenangan Pulau Capri.

9. Alabama, Amerika Serikat
Sementara itu negara bagian di Amerika Serikat, Alabama, melarang para pengendara mobil ataupun motor untuk menggunakan syal kepala yang dapat menutupi hingga alis mata. Hal ini tidak disukai oleh para pengendara motor terutama yang merasa silau ketika berkendara.

10. Dubai, Uni Emirat Arab
Dubai yang dikenal sebagai syurga dunia di Timur Tengah, memiliki aturan yang ketat dalam masalah moral. Meskipun Dubai memiliki berbagai tempat wisata yang romantis, namun tidak memperbolehkan para pasangan wisatawan untuk berciuman di tempat publik. 

15 Fakta Mencengangkan Dalam Film-Film Hollywood

Proses pembuatan sebuah film bukanlah proses yang singkat. Ada banyak pihak yang terlibat di dalamnya, mulai dari produser, sutradara, pemain, dan juga kru pendukung teknis lainnya. Apa yang tersaji dalam sebuah film adalah hasil kerja keras segenap tim produksinya.

Tapi tahukah kamu, bahwa ada banyak kejadian yang tak kamu sangka bisa terjadi dalam sebuah pembuatan film. Fakta-fakta yang muncul selama pembuatan film berikut hanya beberapa di antaranya. Baca satu per satu dan bersiaplah untuk tercengang!
1. Syuting dengan cuaca dingin ekstrem 
http://www.clear.co.id/resources/images/base/syuting-dengan-cuaca-dingin-ekstrem-ae38f90.jpg
Percaya atau tidak, Daniel Craig dan kawan-kawan harus berjibaku dengan cuaca dingin ekstrem saat merampungkan syuting THE GIRL WITH THE DRAGON TATTOO. Saat syuting dilakukan di Swedia, tercatat suhunya menjadi suhu terdingin negara tersebut dalam 20 tahun terakhir. Banyak dari adegan film yang dilakukan di luar ruangan lho! Bisa terbayang bukan betapa tak nyamannya syuting di tempat super dingin.

2. Rambut bikin susah

Merida, tokoh utama dalam film animasi Pixar, BRAVE (2012) tercatat sebagai tokoh kartun yang paling sulit pembuatannya. Semua itu dikarenakan rambut ikal merahnya tersebut. Pixar menghabiskan lebih dari 3 tahun untuk mengembangkan dua software unik yang membuat gerakan rambut tersebut terasa alami. Kalau dihitung ada sekitar 1500 lingkaran rambut yang harus dibuat sealami mungkin gerakannya satu per satu.

3. Tulisan jorok

Dalam film ANCHORMAN dikisahkan salah satu tokohnya, Veronica makan malam di sebuah restoran Meksiko yang bernama Escupimos en su Almiento. Tak ada yang aneh dengan adegan di atas? Tunggu saja saat kamu tahu bahwa terjemahan dari nama restoran tersebut adalah "Kami meludahi makananmu".

4. Gigi lepas


Dalam satu adegan THE HANGOVER, tokoh Stu (Ed Helms) dalam keadaan mabuk mencabut salah satu gigi atas bagian depannya. Adegan tersebut nyatanya bukan rekayasa CGI karena ternyata Ed Helms sudah lebih dulu kehilangan salah satu giginya. Saat syuting ia memakai gigi palsu. Kebetulan yang aneh bukan?

5. Mobil mahal untuk dirusak

Hanya untuk syuting satu adegan, tiga buah Aston Marton DBS yang harga satuannya adalah 3 miliar dihancurkan dalam film CASINO ROYALE. Butuh pengorbanan besar untuk membuat film bagus, uang salah satunya.

6. Kemiripan tak disengaja

Banyak yang mengira bahwa topeng pembunuh berantai yang ada dalam serial film SCREAM (1996) diambil dari lukisan terkenal Edvard Munch yang berjudul Scream. Hal tersebut dikarenakan model lukisan dan juga bentuk topengnya sangatlah mirip. Percaya atau tidak, tim produksi film sama sekali tak mengambil ide dari lukisan tersebut.

7. Super realistis

Christopher Nolan dikenal menolak keras penggunaan terlalu banyak CGI dalam filmnya, termasuk untuk film INCEPTION. Oleh karenanya ia bersama tim produksi membangun sebuah tabung berputar super besar di dalam hangar bandara London. Tabung berputar itu dipergunakan untuk mengambil gambar adegan pertarungan di medan gravitasi nol.
Tabung tersebut berputar 360 derajat sehingga para aktornya seperti Joseph Gordon-Levitt harus berlatih keras selama sepekan penuh untuk terbiasa berjalan di dalam tabung berputar tersebut.

8. Satu kata nilainya ratusan juta 

Untuk perannya di film TERMINATOR 2: JUDGEMENT DAY, Arnold Schwarzenegger dibayar sebanyak 150 miliar rupiah. Dalam naskah yang diberikan kepadanya, total hanya ada 700 kata. Jadi, bisa diperkirakan Arnold dibayar sebesar 200 juta rupiah untuk satu kata saja.

9. Demi seorang Tom Hanks

Untuk perannya sebagai pria paruh baya yang terdampar di sebuah pulau terpencil dalam CAST AWAY, Tom Hanks diharuskan untuk membentuk badannya dan memanjangkan rambut dan jambangnya. Celakanya, sang bintang tak mau memakai rambut pasangan. Tim produksi terpaksa menunda syutingnya selama setahun untuk menunggu jambangnya tumbuh.

10. Rasa sakit betulan

Dalam adegan "wax bulu dada" yang super lucu dalam THE 40-YEAR-OLD-VIRGIN, bulu dada Steve Carrell ternyata benar-benar dicabut dengan paksa dan keras sampai ia kesakitan. Keputusan ini diambil sendiri oleh sang aktor karena ia merasa reaksi yang ditimbulkan lebih lucu dan natural.

11. Salah sangka

Dalam sebuah adegan pertarungan yang ada dalam THE DARK KNIGHT RISES, Tom Hardy, yang berperan sebagai penjahat Bane tak sengaja menyerang polisi sungguhan. Polisi tersebut tak sengaja berpatroli di dekat Wall Street, tempat syuting dilangsungkan. Jumlah figuran polisi saat itu mencapai ratusan, sehingga Hardy tak menyangka bahwa ada polisi sungguhan di lokasi syuting.

12. Diserang badai

Proses pengambilan gambar PIRATES OF THE CARIBBEAN: DEAD MAN'S CHEST yang dilakukan di kepulauan Karibia harus terkendala badai Wilma yang makin mendekat ke pesisir pantai. Akibatnya, para pemain dan kru harus mengungsi ke Los Angeles sampai keadaan berangsur aman.

13. Benar-benar hancur

TRANSFORMERS: DARK SIDE OF THE MOON bukan hanya menghadirkan aksi penghancuran hebat dalam layar lebar saja, namun juga dalam proses pembuatannya. Sebanyak 532 kendaraan dihancurkan selama pembuatan film. Pihak tim produksi tak perlu mengganti kerusakan kendaraan tersebut sebab mobil-mobil tersebut adalah mobil pemberian perusahaan asuransi. Ratusan mobil tersebut sebelumnya rusak karena banjir.

14. Perlu tunggu 10 tahun

Sutradara James Cameron sejatinya telah menggarap konsep film AVATAR sejak tahun 1999. Akan tetapi karena keterbatasan teknologi grafis saat itu, ia harus mengeluarkan USD 400 juta untuk bisa menggarapnya. Akhirnya ia menunggu 10 tahun lamanya untuk menunggu waktu yang tepat. Sepuluh tahun kemudian ia baru bisa menggarapnya.

15. TWILIGHT versi 'panas'

Ketika film TWILIGHT SAGA: BREAKING DAWN selesai digarap, di dalamnya banyak terdapat adegan intim antara Bella (Kristen Stewart) dan Edward (Robert Pattinson) sehingga film tersebut mendapat rating R. Akhirnya film tersebut disunting kembali dengan mengurangi adegan panas di dalamnya sehingga film tersebut mendapat rating PG-13.

Aprudin, S.Pd.I

Foto saya
Medan, Sumatera Utara, Indonesia
"Banggalah pada dirimu sendiri, Meski ada yang tak menyukai. Kadang mereka membenci karena Mereka tak mampu menjadi seperti dirimu, dan bersyukurlah karena orang yang selalu menemukan alasan untuk bersyukur adalah orang yang jauh lebih kuat dari pada orang yang selalu mencari alasan ‘tuk mengeluh". ""el éxito siempre estará con nosotros"