Olahraga
saat puasa selain menjaga metabolisme dan kebugaran tubuh, juga mampu
menjaga berat badan tetap ideal. Tujuan olahraga saat puasa adalah
memelihara kebugaran tubuh, dan bukan untuk meningkatkannya. Maka
sebaiknya , tidak terlalu berlebihan dari gerakan, durasi, maupun
frekuensi.
Olahraga saat puasa ideal
dilakukan sebelum berbuka atau 2-3 jam sesudah berbuka. Meski ada yang
melakukan setelah shalat subuh. Contoh olahraga ringan yang bisa kita
lakukan selama puasa adalah jogging, bersepeda atau melakukan
peregangan tubuh. Waktunya , cukup 15-30 menit setiap hari. Adapun
frekuensinya bisa disesuaikan dengan kebiasaan kita. Jika biasanya 4
kali dalam satu minggu, bisa dikurangi menjadi 2 kali.
Puasa
tidak boleh membuat kita malas bergerak, karena jika malas-malasan ,
tubuh justru terasa lemas. Sebaliknya , olahraga yang cukup dapat
mengubah lemak menjadi glukosa dalam darah sehingga meningkatkan kadar
gula. Lunglai dan ngantuk hilang, tubuh lebih segar.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar