Selasa, 13 November 2012

7 Suplemen yang dibutuhkan setiap orang


7 Suplemen yang dibutuhkan setiap orang

Antioksidan, vitamin, dan mineral bisa didapatkan melalui makanan sehat yang Anda konsumsi setiap hari. Namun sekarang seluruh nutrisi tersebut sudah bisa ditemukan dalam satu kapsul suplemen.
Meskipun demikian, jangan sembarangan dalam memilih suplemen. Sebab setidaknya ada tujuh suplemen yang paling dibutuhkan oleh setiap orang, seperti yang dilansir dari Quick Easy Fit berikut ini.

Vitamin ESaran harian suplemen vitamin E adalah 200 mikrogram setiap hari. Dengan mengonsumsi vitamin E, Anda akan mengurangi risiko Alzheimer, penyakit jantung dan mata, serta beberapa jenis kanker tertentu. Selain itu, vitamin E juga dikenal mampu memperlambat penuaan.

Omega-3Asam lemak omega-3 memiliki khasiat menurunkan risiko serangan jantung, meningkatkan kinerja ingatan dan kewaspadaan. Biasanya saran asupan suplemen omega-3 setiap hari adalah 1.000 miligram. Namun sebaiknya Anda berkonsultasi dengan dokter karena setiap orang terkadang membutuhkan asupan yang berbeda.

MultivitaminMultivitamin adalah suplemen yang menawarkan berbagai vitamin di dalam satu kapsul. Fungsinya adalah mencegah berbagai penyakit, termasuk menurunkan penyakit kanker. Tetapi ingat, jangan berlebihan demi menghindari overdosis vitamin.

Asam folatSuplemen asam folat sebenarnya lebih dianjurkan pada ibu hamil demi menurunkan risiko bayi lahir cacat dan prematur. Namun pria juga boleh mengonsumsinya sekitar 500 mikrogram setiap hari. FUngsinya adalah untuk menurunkan risiko Alzheimer karena asam folat memperlancar sirkulasi darah dalam otak.

KalsiumJika Anda membenci susu, Anda bisa mengonsumsi suplemen kalsium untuk meningkatkan kesehatan tulang. Dengan demikian, Anda akan tetap terhindar dari risiko osteoporosis.

Acai berryDengan kadar antioksidan tinggi, suplemen acai berry juga dibutuhkan oleh setiap orang. Sebab suplemen yang satu ini dikaitkan dengan penurunan risiko kanker, inflamasi, kolesterol tinggi, masalah jantung, dan alergi.

SeleniumTerakhir, ada selenium yang berkhasiat menurunkan risiko pertumbuhan kanker prostat, usus besar, dan paru-paru. Cara mudah mendapatkan asupan selenium pun bisa Anda lakukan dengan mengonsumsi suplemen.
Meskipun demikian, Anda sebaiknya tetap mengimbangi konsumsi suplemen dengan makanan bergizi dan olahraga teratur. Semoga Anda sehat selalu! :) (merdeka.com)


Baca juga artikel menarik lainnya:
Kelainan Bipolar Tingkatkan Risiko Kelahiran Prematur

Semakin tua, wanita semakin puas bercinta


Semakin tua, wanita semakin puas bercinta


Meski keinginan untuk melakukan hubungan seksual menurun, namun tingkat kepuasan wanita semakin naik seiring bertambahnya usia, ungkap penelitian.

Ilmuwan dari University of California, San Diego School mengamati aktivitas dan kepuasan seksual 806 wanita dewasa di Rancho Bernardi Study.

Penelitian ini kemudian mengukur aktivitas seksual, kesehatan, penggunaan hormon, penggunaan pelumas,orgasme, dan rasa sakit selama melakukan hubungan seksual, serta keinginan dan kepuasan seksual wanita.

Wanita yan diamati rata-rata berusia 67 tahun dan 63 persennya telah mengalami menopause. Sekitar 50 persen responden mengaku masih aktif secara seksual selama empat minggu terakhir.
Penelitian menunjukkan bahwa keinginan melakukan hubungan seksual menurun ketika usia bertambah, Wanita yang paling tua dan paling muda dilaporkan memiliki tingkat kepuasan seksual tertinggi dan yang paling sering mencapai orgasme. Sekitar 67 persen partisipan mengaku selalu mencapai orgasme setiap kali bercinta.

Sementara itu, penurunan hasrat seksual juga terjadi pada wanita yang lebih tua. Sekitar 40 persen wanita mengaku hampir tak pernah merasakan gairah bercinta, dan sepertiga partisipan diketahui memiliki keinginan seksual yang rendah.

"Kami menemukan bahwa setengah wanita yang berusia 8- tahun masih merasakan rangsangan, menggunakan pelumas dan lebih sering merasa orgasme saat bercinta. Namun mereka jarang sekali merasakan gairah seksual," ungkap ketua peneliti Elizabeth Barrett-Connor, Profesor dari divisi Epidemology, Department of Family and Preventive Medicine, University of California.

Sekitar 61 persen wanita dalam penelitian ini dilaporkan memiliki kehidupan seksual yang memuaskan. Meski seringkali usia tua dikaitkan dengan anggapan turunnya gairah seksual, namun prosentase kepuasan seksual justru meningkat seiring bertambahnya usia.

"Dalam penelitian ini, aktivitas seksual tak selalu penting bagi kepuasan seksual. Mereka bisa saja merasa puas hanya dengan menyentuh, mencium, dan kegiatan intim lainnya untuk meningkatkan hubungan jangka panjang," pungkas penulis penelitian, Susan Trompeter, seperti dilansir oleh Times of India (10/11).


7 Masalah kehamilan yang memalukan

7 Masalah kehamilan yang memalukan

Kehamilan adalah sebuah pengalaman paling luar biasa bagi sepasang suami-istri. Kehamilan bisa membawa suka cita, harapan, dan menimbulkan gejolak emosi. Selama kehamilan, wanita akan mengalami berbagai perubahan, baik fisik maupun psikis. Namun, tahukah Anda bahwa ada beberapa masalah kehamilan yang ternyata cukup memalukan. Penasaran? Berikut adalah tujuh masalah kehamilan yang memalukan, seperti dilansir Boldsky.

1. Sering kentut

Kentut menjadi pengalaman memalukan yang terjadi selama kehamilan. Perubahan hormon memperlambat proses pencernaan saat hamil. Alhasil, wanita hamil jadi lebih sering kentut atau buang angin.

2. Sering kencing

Wanita hamil biasanya mengalami inkontinensia atau ketidakmampuan mengontrol buang air kecil. Ketika batuk atau tertawa keras, ia secara tidak sengaja bisa mengeluarkan sedikit air kencing dari kandung kemihnya. Ups! Ketahuan ngompol deh.

3. Bau tidak sedap

Ketika hamil, indra penciuman wanita menjadi semakin sensitif. Hal ini disebabkan oleh produksi lendir yang berlebihan selama kehamilan. Bahkan, wanita hamil bisa membenci aroma tubuhnya sendiri lho. Sebagian wanita juga mengalami masalah memalukan, seperti bau vagina yang tidak sedap selama kehamilan.

4. Pertumbuhan rambut

Wanita hamil akan mengalami perubahan fisik seperti pertumbuhan rambut yang lebat di bagian-bagian tertentu, misalnya wajah, payudara, perut, dan punggung. Sebagian wanita merasa risih ketika banyak rambut mulai muncul di tubuh mereka.

5. Masalah kulit

Perubahan hormon memicu terjadinya masalah kulit seperti jerawat, komedo, dan peradangan kulit lainnya. Akibatnya, kulit jadi tampak kusam dan tidak terawat deh.

6. Wasir

Semua wanita hamil akan menderita wasir, yang disebabkan adanya pembengkakan pembuluh darah di daerah sekitar anus. Lakukan diet berserat tinggi untuk mengatasi masalah sembelit selama kehamilan.

7. Berat badan

Wanita akan mengalami kenaikan berat badan selama kehamilan. Perubahan fisik ini terkadang ditanggapi negatif oleh sebagian wanita yang sangat memperhatikan penampilan tubuh mereka. Efeknya, mereka merasa tidak menarik dan mulai tidak percaya diri.

Kehamilan adalah salah satu fase kehidupan yang dilewati oleh kaum wanita. Namun, Anda tak perlu khawatir untuk menjalaninya. Dengan dukungan keluarga dan pasangan, Anda pasti bisa melaluinya. (merdeka.com)

7 Fakta penting tentang tidur


7 Fakta penting tentang tidur

Setiap orang disarankan untuk tidur selama enam sampai delapan jam sehari. Meskipun demikian ada juga beberapa orang yang bisa bertahan dengan tidur selama empat jam saja dalam semalam. Simak fakta penting lainnya tentang tidur seperti yang dilansir dari Third Age (25/10) berikut ini.
Waktu tidur sebentarTidak masalah jika Anda adalah salah satu orang yang terbiasa tidur kurang dari enam jam dalam sehari. Namun peneliti menyebutkan bahwa hanya ada sedikit orang yang tidur malamnya sebentar dan mampu melakukan aktivitas dengan normal di siang hari.
Usia dan tidurBeberapa orang menganggap semakin tua usia, semakin sedikit jumlah tidur yang dibutuhkan. Hal tersebut tidak sepenuhnya benar. Sebab faktanya orang dewasa suka terbangun di tengah malam tetapi juga sering mencuri waktu di siang hari untuk tidur.

Tidur siangMemang benar tidur malam tidak bisa digantikan dengan tidur siang. Tetapi setidaknya tidur siang selama 15-20 menit di antara jam satu sampai tiga siang akan membuat Anda lebih segar. Terlebih jika memang Anda baru saja begadang.

Tidur akhir pekanSalah satu kebiasaan orang-orang adalah bangun sangat terlambat di akhir pekan. Padahal kebiasaan ini tidak baik. Sebab tubuh akan kehilangan ritme untuk mengontrol waktu tidur. Maka dari itu banyak juga yang mengeluh susah bangun pagi meskipun itu bukan akhir pekan.

Olahraga sebelum tidurBenarkah olahraga sebelum tidur membuat Anda akan tetap terjaga? Mungkin iya, tetapi ada juga yang tidak. Lagipula, olahraga termasuk aktivitas menyehatkan dan bisa dilakukan kapan saja. Coba buktikan saja sendiri untuk mengetahui hasilnya.

Seks dan tidurBercinta sebelum tidur dipercaya membuat pasangan susah tidur. Padahal seks membantu mengeluarkan hormon oxytocin yang menenangkan. Selain itu, pria bahkan cenderung langsung tertidur setelah bercinta. Jadi seks sebelum tidur tidak akan memberi masalah bagi Anda dan pasangan.

Makanan dan mimpi burukBelum ada penelitian yang menyebutkan bahwa makanan bisa membuat seseorang bermimpi buruk. Namun ada baiknya Anda memang tidak langsung tidur setelah makan. Sebab pencernaan harus bekerja mengolah makanan di dalam tubuh.

Itulah berbagai fakta penting tentang tidur. Pastikan Anda menjaga kualitas tidur demi menyambut hari berikutnya dengan lebih bersemangat.(www.merdeka.com)

5 Mitos cinta paling populer

5 Mitos cinta paling populer

Mitos cinta kadang-kadang terlihat konyol dan tak masuk akal. Anehnya, masih ada saja yang percaya dengan mitos tersebut. Mengapa kita harus mempercayainya? Anda adalah orang yang bertanggung jawab atas kehidupan cinta Anda. Bukan orang lain. Berikut adalah lima mitos cinta terpopuler versi Allwomenstalk.

1. Kita hanya memiliki satu kesempatan untuk mencintai seseorang

Semua orang berhak mendapatkan kesempatan untuk mencintai seseorang. Kita tentu pernah merasakan sakit ketika diselingkuhi pasangan. Namun, akankah kita menyerah dan berhenti mencintai yang lain?

2. Sepasang kekasih tidak pernah bertengkar

Mencintai seseorang bukan berarti kita tidak akan pernah berselisih paham dengannya. Suatu hari, Anda pasti tidak sependapat dengan pemikirannya dan berdebat mengenai itu. Mungkinkah sepasang kekasih tidak pernah bertengkar sama sekali?

3. Cemburu adalah nama lain dari cinta

Cemburu mungkin bisa berarti cinta atau sebaliknya. Sikap posesif tidak dapat diartikan sebagai cinta, melainkan ego. Sebagian orang terkadang tidak bisa membedakan antara obsesi dan cinta.

4. Mengatakan "Aku cinta kamu" sesering mungkin

Anda mungkin akan terkejut jika tahu berapa banyak orang yang percaya mitos tersebut. Rasa cinta tidak harus selalu disampaikan dengan kata-kata. Namun pada kenyataannya, masih banyak orang percaya bahwa itu harus selalu dikatakan secara lisan.

5. Cinta itu gairah dan tindakan

Cinta itu misteri yang tidak akan pernah terpecahkan. Tidak ada yang tahu dari mana cinta tumbuh dan layu. Cinta bukan hanya romantisme belaka, tetapi juga pengabdian, rasa hormat, dan kepedulian.

Percayakah Anda dengan kelima mitos cinta di atas? Ataukah Anda pernah merasakan satu di antaranya? Yuk bagi cerita cinta Anda bersama sahabat lainnya! (www.merdeka.com)